Kirim permintaan Masuk
 
Logo Logo
Kategori
Kirim permintaan
Masuk
Indodax Academy Blog Indodax INDODAX.COM

Apa itu Swap dalam Investasi?

  1. INDODAX
  2. Informasi
  3. Indodax

jelajahi

Pengertian Swap

Swap adalah istilah yang digunakan untuk merujuk pada pertukaran atau penukaran antara dua entitas atau individu yang melibatkan aset, layanan, atau kewajiban. Swap dapat terjadi dalam berbagai konteks, termasuk keuangan, perdagangan, teknologi, dan lainnya. Dalam konteks keuangan, swap merujuk pada kontrak antara dua pihak yang setuju untuk saling bertukar aliran pembayaran atau manfaat keuangan.

Jenis-jenis Swap

Memahami jenis-jenis swap juga memungkinkan seseorang untuk memilih instrumen yang sesuai dengan kebutuhan dan tujuan mereka. Berikut ini adalah beberapa jenis swap yang umum digunakan dalam pasar keuangan, yaitu:

  1. Swap Suku Bunga (Interest Rate Swap)
    Menjadi jenis swap yang paling umum, pada swap suku bunga ini, dua pihak setuju untuk saling menukar aliran pembayaran bunga berdasarkan suku bunga tetap dan suku bunga variabel. Tujuannya, yaitu untuk mengelola risiko suku bunga atau memanfaatkan perbedaan suku bunga antara dua pihak.
  2. Swap Ekuitas (Equity Swap)
    Swap ekuitas melibatkan pertukaran aliran pembayaran yang didasarkan pada kinerja saham atau indeks saham tertentu. Swap ekuitas digunakan untuk memperoleh eksposur terhadap saham atau indeks saham tanpa harus membeli saham fisik. Hal tersebut bisa digunakan untuk tujuan spekulasi, lindung nilai, atau tujuan lainnya.
  3. Swap Mata Uang (Currency Swap)
    Swap mata uang digital melibatkan pertukaran pembayaran bunga dan pokok dalam mata uang yang berbeda antara dua pihak. Adapun Swap mata uang digunakan untuk melindungi diri dari risiko kurs mata uang atau untuk mendapatkan akses ke mata uang yang diperlukan untuk kegiatan bisnis atau investasi.
  4. Swap Komoditas (Commodity Swap)
    Swap komoditas melibatkan pertukaran alat pembayaran berdasarkan harga atau kinerja komoditas tertentu. Hal itu memungkinkan pihak-pihak yang terlibat untuk mengelola risiko harga komoditas atau memperoleh eksposur terhadap komoditas tertentu tanpa kepemilikan fisik.
  5. Swap Aset Kripto (Crypto Asset Swap)
    Swap Aset Kripto (Crypto Asset Swap) mengacu pada pertukaran aset kripto antara dua pihak yang dilakukan melalui kontrak Swap. Beberapa jenis swap aset kripto yang umum digunakan adalah Crypto-to-Crypto Swap, Stablecoin Swap, Fiat-to-Crypto Swap, Leveraged Swap, Decentralized Finance (DeFi) Swaps, Cross-Chain Swaps, dan Wrapped Asset Swaps.

    Artikel dalam bagian ini

  • Mengapa Saya Tidak Bisa Mengunduh Archive Mutasi di Bulan berjalan?
  • Apa yang terjadi jika transaksi Daily DCA OVO tidak tereksekusi di hari pertama?
  • Syarat dan Ketentuan Umum TRX Deposit, Staking, dan Get Bonus
  • Frequently Asked Questions (FAQ) Fitur Quick Buy USDT
  • Syarat dan Ketentuan Umum Quick Buy Aset Kripto
  • Tombol Unduh Laporan pajak tidak bisa di klik (berwarna abu-abu)
  • Apakah bisa mengunduh laporan pajak melalui Aplikasi?
  • Apa itu Omni Network?
  • Berapa lama masa aktif teman yang saya undang menggunakan referral ID akun saya?
  • Apa Itu Affiliate?

Artikel terkait

  • Bagaimana cara menghubungi Indodax?
  • Apa itu fitur Unrealized P&L dalam dunia kripto?
  • Bagaimana perhitungan P&L pada aset digital yang dimiliki member sebelum 1 Januari 2023?
  • Rincian Biaya Transaksi di INDODAX
  • Apa Itu Affiliate?

Artikel yang dipromosikan

  • Panduan Pembayaran Virtual Account BCA
  • Frequently Asked Questions (FAQ) Fitur Alarm Price

Apakah artikel ini membantu?


Ada pertanyaan lagi ? Kirim Permintaan
×
Logo
Bahasa Indonesia English (US) 简体中文
Indodax.com © 2022